BANGKEP, klikbanggai.com — Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Bangkep memimpin langsung kegiatan patroli pengamanan di sejumlah titik rawan di wilayah Kabupaten Banggai Kepulauan menjelang dan selama pelaksanaan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025-2030.
Apel kesiapan pengamanan dilaksanakan pada hari Kamis, 20 Februari 2025, pukul 08.00 Wita di Mapolres Bangkep. Apel dipimpin oleh Wakapolres, Kabag Ops, para PJU, dan diikuti oleh seluruh anggota Polres Bangkep. Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan patroli ke beberapa lokasi yang dianggap rawan, antara lain Kantor KPU Bangkep, Kantor Bawaslu Bangkep, Kantor Logistik Pilkada, Pelabuhan rakyat, tempat transit Bupati & Wakil Bupati dan Kantor daerah yang berpotensi menimbulkan kerawanan dalam pelaksanaan pelantikan Bupati & Wakil Bupati.
Kabag Ops Polres Bangkep, Kompol Maikun S.H.,M.H menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama proses pelantikan berlangsung.
“Kami telah melakukan persiapan yang matang untuk memastikan acara pelantikan ini berjalan dengan aman dan lancar. Kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua tamu undangan dan masyarakat yang hadir.” ungkap Kompol Maikun.
Patroli dan pengamanan dimulai pukul 08.30 Wita Hingga 11.00 Wita. Selain itu, petugas juga melakukan pengawasan terhadap potensi terjadinya gangguan keamanan, seperti aksi unjuk rasa atau tindakan kriminalitas lainnya. Namun, berkat kesiapsiagaan petugas, acara pelantikan dapat berjalan dengan lancar dan kondusif.
Kabag Ops menambahkan bahwa kegiatan pengamanan seperti ini akan terus dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bangkep. Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, dengan cara saling mengingatkan dan melaporkan segala bentuk potensi gangguan keamanan kepada pihak berwajib.
**humasPolres/eMDe